Lucinta Luna Bongkar Kondisi Terbaru Nikita Mirzani, Alami Ini hingga Dibawa ke Dokter

By Christine Tesalonika, Selasa, 18 Maret 2025 | 13:09 WIB
Lucinta Luna di Polda Metro Jaya, Selasa (18/3/2025).

Lucinta Luna di Polda Metro Jaya, Selasa (18/3/2025).

Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika

Grid.ID - Lucinta Luna datang mengunjungi Nikita Mirzani, ungkap kondisi terbaru sang artis.

Seperti diketahui, Nikita Mirzani merayakan ulang tahun yang ke-39 pada Senin, 17 Maret 2025, di Rutan Polda Metro Jaya. Tak bisa hadir kemarin, Lucinta Luna pun berkunjung hari ini, Selasa (18/3/2025).

Lucinta Luna tampak berkunjung ke Rutan Polda Metro Jaya pada pukul 11.57 WIB. Setelah itu, Lucinta Luna pun langsung keluar dari dalam Rutan.

Diungkapnya, Nikita Mirzani sedang tidak enak badan hari ini, jadi ia tak ingin memaksa untuk bertemu.

"Kak Niki lagi nggak enak badan, jadi aku juga nggak mau memaksakan untuk ketemu," ujar Lucinta Luna pada Selasa (18/3/2025).

Rupanya, Nikita Mirzani mengaku sakit perut dan diduga mengalami asam lambung.

"Tadi pak polisi bilang asam lambung, terus agak sakit perutnya," sambungnya.

Sedang tidak enak badan, Nikita Mirzani sudah dibawa ke dokter untuk mendapatkan perawatan.

"Tadi sempat ke dokter," ujar Lucinta.

"Tahu gitu aku bawain obat asam lambung, tapi nggak boleh kalau bawa obat dari luar karena di sini ada dokesnya," sambungnya.

Baca Juga: Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Lucinta Luna Sebut Ibu dari Lolly Berasa Seperti di Rumah