Semakin banyak otot yang terbentuk, semakin banyak pula kalori yang terbakar.
Banyak kok jenis bahan makanan mengandung protein yang bisa dijadikan camilan atau smoothies sebelum tidur.
Misalnya pisang, alpukat, kacang almond, dan masih banyak lagi.
(BACA JUGA: Kerap Kenakan Gaun, Kini Via Vallen Tampil Beda dengan Gaya Simpel di Atas Panggung!)
2. Tidur dalam gelap
Kamu sering lupa mematikan lampu saat tidur?
Wah, mulai sekarang lebih baik kamu tidur dalam keadaan yang benar-benar gelap kalau ingin menurunkan berat badan, ya.
Suasana yang gelap akan membuat tubuhmu memproduksi hormon melatonin.
(BACA JUGA: Nggak Pakai Ribet, Intip Gaya Simpel Tyas Mirasih dalam Balutan Jumpsuit Saat Liburan di Bali)
Menurut Journal of Pineal Research, hormon ini juga bisa membantu membakar kalori dan lemak di tubuh, loh.
3. Tidur dengan suhu dingin
Tidur dengan kondisi ruangan dingin juga bisa membantu menurunkan berat badan.