Find Us On Social Media :

Disebut Fanatik karena Berhijab, Kartika Putri Merasa Tetap Kece

By Corry Wenas Samosir, Rabu, 9 Mei 2018 | 14:51 WIB

Kartika Putri saat Grid.ID menjumpai di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (8/5/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Saat ini banyak selebritis wanita yang memilih berhijrah dan mengubah penampilannya dengan berhijab.

Salah satunya Kartika Putri yang dahulu terkenal dengan penampilannya yang seksi.

Seiring dengan perubahannya tersebut lantas tak heran banyak orang di sekelilingnya yang berkomentar dengan perubahan hijrahnya itu.

(Baca Juga Urutan Pria yang Paling Setia dalam Menjalin Hubungan Berdasarkan Zodiak, Pasanganmu Termasuk Nggak nih?)

 "Iya sama teman-teman yang dulu, misalnya 'aduh kok fanatik banget sih kok lu gini begitu sih kok lu langsung syar'i sih jadi nggak keren deh'," tiru Kartika Putri saat Grid.ID menjumpai di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (8/5/2018).

Kartika Putri nampak tak memusingkan cibiran dari orang lain.

(Baca Juga Dulunya Penyanyi Kafe, Ghea Indrawari Mengaku Pernah Diupah 2M)

Bahkan, melalui hijrahnya Kartika Putri justru ingin menyampaikan bahwa pakaian tertutup tak melulu memperburuk penampilan.

"Aku malah pengennya nunjukin kalo figure itu kan gampang banget untuk memberikan contoh ke masyarakat jadi mencontohkan syar'i baik-baik aja kok."

"Tetep oke-oke aja kece-kece aja apalagi sekarang banyak banget fashion yang berusaha menjadikan syar'i," ujar Kartika.

(Baca Juga Ogah Pacaran, Kartika Putri Mencari Imam Untuk Hijrah Bersama)

Kartika Putri kemudian berpesan, bahwa tak perlu menjadi takut untuk berubah.

Meskipun awalnya dinilai aneh, Kartika Putri mengaku kini jadi lebih dihargai.

(Baca Juga Sule Digugat Cerai Istri, Ramalan Mbah Mijan Kembali Terbukti!)

"Kece-kece aja jadi sebenernya jangan takut menjalankan syariat Islam sesuai dengan yang sebenar-sebenarnya, terus salaman aja banyak laki-laki yang 'ih lo gini banget sih gini' ya aku berfikir ini kepercayaan yang aku lakuin sekarang, ini aku jalanin ya aku menghormati mereka dan mereka menghargai aku," tandasnya. (*)