Grid.ID - Satu di antara banyaknya cara menjaga kebersihan ialah mandi.
Mandi menjadi sebuah kebiasaan rutin membersihkan tubuh dari bakteri dan kuman yang sudah seharian menempel.
Tak hanya itu, mandi juga membuat kita lebih segar, rileks, dan tidur nyenyak saat malam.
Tapi benarkah mandi setiap hari baik dan sehat untuk tubuh kita?
Cuaca panas dan iklim yang lembab seperti di Indonesia membuat kita harus rajin mandi agar tubuh segar dan terhindar dari bau tidak sedap.
(BACA JUGA : 4 Dampak Buruk Terlalu Banyak Meminta Maaf, Bisa Jatuhkan Diri Sendiri loh)
Namun, bukan berarti mandi boleh sering-sering.
Dikutip dari Kompas.com, menurut dr Tina Wardhani Wisesa SpKK, mandi lebih dua kali dalam sehari berisiko membuat kulit kering.
Tina menjelaskan salah satu penyebab membuat kulit kering adalah pemakaian sabun berlebih.
Sabun yang berfungsi sebagai pembersih memiliki komponen campuran.
"Dan kalau mandi sampai berulang, minyak normal di tubuh kita akan terkikis, karena terkikis, akan menguap, dan jadi kering," kata Tina.
(BACA JUGA : Makan Buah Rasberry Dapat Mempercepat Pembakaran Lemak Dalam Tubuh)
Karena itu, katanya, paling ideal adalah mandi dua kali sehari.
Soal kuman, Tina mengatakan untuk tak perlu takut, karena selama kulit normal, populas kuman di kulit pun demikian.
Kuman disebut tidak akan membuat kulit infeksi karena dalam keseimbangan yang baik.
Pilih sabun yang tepat Khusus untuk sabun, dia menyarankan untuk memilih yang benar-benar sesuai dengan kondisi kulit.
(BACA JUGA : Queen of Pop Madonna Kenakan Mahkota Rancangan Desainer Aksesori Indonesia di Met Gala 2018)
Jika kulit bermasalah, hindari sabun yang memiliki kandungan seperti antiseptik.
"Karena kulit sudah kering, ditambahi antiseptik, maka tambah kering lagi," katanya. Kalau kulit tak bermasalah, maka tak perlu khawatir, namun dalam pemakaian normal, sesuai dengan frekuensi mandi harian.
(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kerajinan Mandi Justru Bikin Kulit Kering")