Find Us On Social Media :

Marsha Timothy Pakai Kostum Seberat 10 Kilogram di Film Wiro Sableng

By Nurul Nareswari, Sabtu, 12 Mei 2018 | 08:26 WIB

Marsha Timothy

Sheila menyebutkan kalau proses produksi filmnya ini menggandeng beberapa pelaku industri perfilman yang sudah terbiasa berkarier di Hollywood.

"Semua produksi di Wiro Sableng ini dilakukan oleh orang Indonesia dan kita memiliki tim CGI (Computer Graphic Image),” kata Sheila Timothy.

“Kita ada 50 orang artist CGI visual efek yang kerja untuk film-film Hollywood, itu orang-orang Indonesia," ungkap Sheila Timothy, produser film Wiro Sableng saat dijumpai di Universitas Multimedia Nusantara, Serpong, Banten, Selasa (27/3/2018).

(Main Film Wiro Sableng 212, Sherina Munaf Tidak Menghilang dari Dunia Hiburan)

Tak cuma itu, untuk kostum yang dipakai para pemain, kru produksi juga tak mau main-main.

Nama desainer Indonesia kenamaan Tex Saverio, ikut ‘menyumbang’ ide busana untuk karakter Bidadari Angin Timur yang diperankan oleh Marsha Timothy.

"Karakter Bidadari Angin Timur yang diperankan Marsha Timothy itu (bajunya) didesain sama Tex Saverio,” kata Sheila.

(Tiga Poster Pemeran Utama Film Wiro Sableng 212 Resmi Dirilis!)

“Dia juga yang bikin bajunya Jennifer Lawrence di film Hunger Games," ujar Sheila Timothy.

Dalam film ini, Sheila bekerjasama dengan komikus Chris Lie, pendiri Caravan Studio, yang tak lain menjadi tim produksi film Hollywood, G.I. Joe.

Jadi, sudah siap Sableng? (*)