Anang Hermansyah sangat bersyukur karena sudah mendapatkan Ashanty di hidupnya saat ini.
Meski usianya bertambah tua, tetapi Anang mengatakan cintanya terhadap Ashanty selalu muda.
"Ucapannya itu betapa bahagianya ada dia (Ashanty) selama 6 tahun terakhir ini. Dan betapa beruntungnya aku. Aku bener-bener merasakan perjalanan hidup yang belum pernah aku rasakan. Jadi ya coba deh lakuin hal seperti itu karena asyik,"
Usia boleh bertambah, tapi cinta selalu muda," ucapnya seraya tersenyum malu.
Memang diakui Anang, awalnya ia menolak acara tersebut.
Namun karena melihat usaha Aurel dan Azriel yang sudah berniat ikhlas untuk mengadakan acara tersebut, Anang pun akhirnya mengiyakan.
"Memang bener (ada penolakan awal). Ini apa-apaan sih, ini aneh karena aku nggak pernah ngalamin kayak gitu."
(BACA JUGA: Turut Berduka Atas Ledakan Bom di Surabaya, Nafa Urbach Ajak Masyarakat untuk Tetap Bersatu)
"Ashanty di keluarga dia seperti presiden, dia cukup mengerem aku, dia bilang hargai anak dan bisa paham apa yang diinginkan anak-anak. Aku sadar kalo aku harus memahami mereka," tutur Anang.
Merasa ketagihan, Anang pun berencana akan melakukan hal tersebut setiap tahun.
"Ya kayaknya karena kita merasakan hal yang baru. Ya Karena kita kan ada perasaan baru yang dulunya kalo tidur nggak tau, dia ngorok atau ngiler, kayak gitu," pungkas Anang. (*)