Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Sejumlah serangan teroris di Indonesia yang terjadi beberapa hari belakangan telah menimbulkan keresahan masyarakat.
Mau tak mau masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan dan berupa mengantisipasi agar serangan tak berulang.
Tentu hal ini terasa tidak nyaman.
Bukan hanya bagi masyarakat yang berusaha melindungi lingkungan sekitarnya, tapi juga pada orang-orang yang dikira sebagai teroris yang bisa membahayakan.
BACA: Ketika Para Wanita Berhijab Datangi Gereja untuk Rendra Bayu, Korban Bom Surabaya
Baru-baru ini di media sosial beredar foto seorang pria mengikuti ibadah di GPIB Maranatha Bandung.
Apesnya, pria tersebut dikira sebagai teroris yang menyusup.
Pasalnya, dikutip dari Tribun-video.com, pria berbaju hitam itu hanya duduk diam tanpa ikut bernyanyi.
Namun kabar tersebut telah diklarifikasi oleh pihak gereja, pada Selasa (15/5/2018).
BACA: Kisah Daniel, Pahlawan Cilik yang Meninggal Saat Hadang Mobil Pembawa Bom Gereja di Surabaya
Ani Mamesah Sekretaris Pengurus Harian Majelis Jemaat GPIB Maranatha Bandung dilansir dari Tribun Jabar mengatakan bahwa pria tersebut bukanlah teroris.