Find Us On Social Media :

Cucu Aa Gym yang Berusia 2 Bulan Meninggal, Netizen Jelaskan tentang Sindrom Kematian Bayi Mendadak (SIDS)

By Septiyanti Dwi Cahyani, Minggu, 20 Mei 2018 | 21:54 WIB

Cucu Aa Gym meninggal mendadak

Namun, ada kelainan kesehatan tertentu yang dapat menyebabkan SIDS pada bayi.

Kelainan itu ada di bagian otak bayi yang biasanya mengontrol pola pernapasan si kecil.

Penelitian menyimpulkan bahwa ada beberapa faktor lainnya untuk menetapkan si kecil pada risiko SIDS yang lebih tinggi.

Untuk itu, orangtua harus segera mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan untuk melindungi si kecil dari Sindrom Kematian Bayi Mendadak (SIDS).

Penyebab SIDS

Ada beberapa faktor lingkungan fisik yang dapat menyebabkan SIDS.

Selain kelainan otak, SIDS juga bisa disebabkan karena infeksi saluran pernapasa, rendahnya berat badan bayi saat lahir, hyperthermia (peningkatan suhu) dan orangtua perokok.

BACA JUGA Mengenal SIDS, Sindrom Kematian Mendadak pada Bayi dan Penanganannya

SIDS juga bisa disebabkan karena lingkungan atau posisi tidurnya yang salah.

Lalu, bagaimana cara pencegahan SIDS?

Salah satu cara yang paling ampuh untuk mencegah terjadinya SIDS adalah dengan memberikan ASI Eksklusif.

Bayi yang diberi ASI memiliki risiko lebih rendah terkena SIDS jika dibandingkan dengan bayi yang hanya diberikan susu formula.