Grid.ID - Perceraian orangtua tentu akan meninggalkan bekas yang mendalam di hati anak-anaknya.
Tapi kalau melihat orangtua yang sudah bercerai itu tetap akur, pasti anak akan merasa senang.
Meskipun masing-masing dari orangtuanya sudah punya pasangan yang baru.
(BACA JUGA: Baru 2 Bulan Jadian, Venna Melinda Sudah Dekat dengan Pacarnya Athalla Naufal Loh!)
Seperti Pasha 'Ungu' dan Okie Agustina yang sudah lama bercerai dan sudah bahagia dengan pasangan masing-masing.
Meski telah bercerai, hubungan mereka masih adem ayem loh!
Hal ini terlihat dari postingan Okie di akun Instagramnya, yaitu ketika dirinya menghadiri ulang tahun anak sulungnya dengan Pasha, Kiesha Alvaro.
Di lokasi shooting telah digelar acara untuk ulang tahun Kiesha yang ke-14.
Yap, putra Pasha dan Okie itu memang sudah bisa mencari uang sendiri dengan bermain di beberapa judul sinetron.
Tapi yang paling mencuri perhatian dari acara ulang tahun Kiesha hari itu adalah foto kebersamaan dirinya dengan kedua orangtua dan pasangannya masing-masing.
(BACA JUGA: Akhirnya Maia Estianty Izinkan Dul Tidak Kuliah, tetapi dengan Syarat!)
Di sebelah kiri Kiesha ada sang ibu yang berdampingan dengan Gunawan Dwi Cahyo dan di sebelah kanannya ada sang ayah yang berdampingan dengan Adelia Wilhelmina.