Selama ini ada mitos yang berkembang di masyarakat mengenai cara mencegah ular masuk ke rumah.
Yakni dengan menaburkan garam di sekitar area rumah.
Cara ini juga diajarkan di dalam kegiatan Pramuka, terutama saat berkemah.
Tapi apakah cara ini memang terbukti secara ilmiah?
Baca : Sempat Terpental, Begini Cerita Penjual Siomay yang Selamat dari Kecelakaan Maut di Bumiayu Brebes
Ternyata hal ini hanyalah mitos semata.
Teori bahwa kandungan sodium klorida dalam garam dapat mengusir hewan melata ini ternyata salah besar.
Fakta yang benar, garam hanya efektif mengusir hewan melata yang permukaan kulitnya diselimuti oleh lendir.
Seperti misalnya siput dan lintah.
Baca : 7 Foto Ngerinya Kecelakaan Maut Bumiayu, 11 Orang Tewas Usai Ditabrak Truk Pengangkut Gula
Sementara ular tidak terlalu berlendir yang menyebabkannya masih bisa menembus pertahanan benteng garam.
Justru ular takut pada benda-benda yang berbau wangi.