Find Us On Social Media :

Viral Donat Indomie dari Negeri Kanguru, Simak Dulu Bedanya Indomie Indonesia dan Australia

By Andika Thaselia, Rabu, 23 Mei 2018 | 19:47 WIB

Viral donat Indomie di Australia, apa beda rasa Indomie di dua negara ini?

Keterangan yang ada di belakang Indomie Australia ditulis dalam bahasa Inggris dan Perancis.

Baca : Meski Menyegarkan, Inilah Deretan Buah dan Sayur yang Seharusnya Tidak Dijus

Selanjutnya adalah komposisi produk serta nilai gizinya.

Ternyata, Indomie Australia punya komposisi yang cukup berbeda dari Indomie Indonesia.

Hal ini kemudian berdampak pada informasi nilai gizi kedua Indomie.

Indomie Australia mengandung 420 kalori, dengan rincian 8,4 gr protein, 59 gr karbohidrat, dan 16,6 gr lemak.

Sementara itu, Indomie Indonesia hanya mengandung 380 kalori, terdiri dari 8 gr protein, 54 gr karbohidrat, dan 14 gr lemak.

Baca : Buka Puasa Dengan Es Teh Manis, Coba Pikir-Pikir Dulu Deh

Padahal keduanya memiliki berat bersih atau netto yang sama, yakni 85 gram.

Perbedaan ini kemungkinan besar karena terkadang regulasi bahan makanan di tiap negara berbeda-beda.

Untuk segi harga, Indomie Australia ternyata dijual dengan harga yang cukup mahal.