Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Belakangan, dunia Hollywood dihebohkan dengan kasus pelecehan seksual yang melibatkan Produser Harvey Weinstein.
Nama produser film Harvey Weinstein santer terdengar dalam beberapa bulan belakangan.
Bukan dari sisi positif, melainkan kelihaian lelaki berusia 66 ini dalam memanfaatkan jabatan dan kekuasaan untuk melecehkan ratusan pesohor Hollywood.
Rupanya, Harvey pernah bersitegang dengan Brad Pitt.
Brad Pitt adalah aktor Amerika Serikat sekaligus produser film dan aktivis bidang sosial.
Aktor tampan mantan suami aktris Jenifer Aniston dan Angelina Jolie ini pernah mengancam Harvey.
Namun bukan karena Jenifer atau Angelina Jolie, melainkan karena Gwyneth Paltrow.
Dikutip Grid.ID dari The Independent, Brad Pitt diklaim telah mengancam untuk membunuh Harvey Weinstein karena diduga melecehkan Gwyneth Paltrow.
BACA: Lepas Dari Brad Pitt, Angelina Jolie Dilamar Seorang Pria dan Siap Menikah!
Ancaman tersebut dilayangkan Brad Pitt ketika dia berumur 22 tahun.