Laporan Wartawan Grid.ID, Haviera Rahma Noordiany
Grid.ID - Keseriusan Delia Septianti atau akrab dikenal Delia Ekz Ecoutez untuk mendalami agama Islam tampaknya semakin terbukti.
Di bulan Ramadan ini misalnya, ia semakin giat membawakan lagu religi di setiap penampilannya bernyanyi.
“Kalau untuk bulan puasa biasanya lagu religi sih. Tapi kalau ada permintaan campur lagu pop, baru aku bawain lagu pop,” ujar Delia Septianti saat dijumpai oleh Grid.ID di Tangerang City Mall, Cikokol, Tangerang, Minggu (27/5/2018).
Beberapa lagu religi yang kerap ia bawakan berjudul Akhirnya (Gigi), Kaki Tangan Bicara (Chrisye), serta lagu-lagu Opick.
Menurut Delia, lagi religi tidak bisa sembarangan untuk dibawakan.
Sang penyanyi harus memahami betul makna dari lirik lagu tersebut agar dapat menyampaikannya dengan baik.
“Lagu religi kan kayak isi hati kita sendiri bicara sama Allah, jadi enggak boleh sembarangan nyanyinya, kita juga mesti ngerti artinya apa.”
“Jadi aku bawain lagu itu kayak ngenes banget ya Allah inget dosa, tafakur, merenung, dan lain-lain,” tutur Delia.
Menurutnya, jika lagu sudah disampaikan dengan baik, niscaya orang yang mendengar pun akan turut memaknai dan menghayati lagu tersebut.
Hal tersebut merupakan salah satu tujuan Delia dalam membawakan lagu religi, yakni untuk ‘bersyiar lewat syair.’
“Kalau aku bawainnya dari hati otomatis orang yang dengerin juga bisa ikut menghayati. Karena lagu religi itu bukan cuma dinyanyiin doang, gimana caranya bersyiar dalam syair,” tambahnya. (*)