Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Meski bukan seorang selebriti, nama Otis Hahijary memang cukup dikenal dikalangan masyarakat.
Dikutip dari Tribun Sumsel, pria kelahiran 12 Desember 1969 ini adalah seorang Managing Director ANTV.
Dirinya juga menjabat sebagai Vice President Director tvOne.
Sosok Otis Hahijary ternyata sangat berpengaruh di antara selebriti tanah air.
BACA: Nagita Slavina Dibuat Kesal Oleh Raffi Ahmad Perkara Menu Sahur
Tentu saja, karena pria inilah yang menentukan dan memutuskan apa yang boleh dan tidak boleh tayang di televisi tempat ia bernaung.
Selain itu, ia memutuskan program televisi apa saja yang akan ia buat, ia hentikan, dan ia lanjutkan.
Sebagai managing director, Otis juga dikenal sebgaao sosok yang trendi dan tak kalah dengan para selebritis tanah air.
Namun belum lama ini nama Otis mendadak menjadi sorotan di kalangan netizen.
Hal tersebut lantaran salah satu postingannya di akun instagram miliknya belum lama ini.
Dalam unggahanya tersebut, pria yagn pernah belajar di negeri Paman Sam ini mengunggah dua instastory.
Unggahannya yang pertama Otis menuliskan " Sehat di program di tv sebelah, eh sakit di pesbuker (emoji)" tulisnya.
Tak hanya itu, dalam unggahananna yang kedua, Otis seolah menyindir mengenai kedisiplinan.
BACA: Akhirnya Mengaku , Ternyata Karena Hal Ini Raffi Ahmad Nikahi Nagita Slavina...
"Disiplin adalah nafas ANTV -Otis Hahijar-" tulisnya.
Unggahan yang kembali diposting oleh akun gosip @taantee_remmpoonngs tersebut langsung diramaikan oleh netizen.
Meski tak menyebutkan pasti siapa sosok yang disindir Otis tersebut.
Tak sedikit netizen yang berspekulasi sosok yang di maksud Otis tersebut ialah Raffi ahmad.
BACA: Lagi Puasa, Begini Tingkah Lucu Nagita Slavina Saat Tampol Raffi Ahmad ketika Minta Cium, Gemesin!
Terlebih melalui sebuah unggahan yang dilansir Grid.ID dari Instastory Otis pada 30 April 2018.
Otis tampak mengunggah foto sejumlah pemeran Pesbukers.
Sayangnya, dalam foto tersebut tak nampak sosok Raffi Ahmad.
Tak ayal, hal ini menimbulkan spekulasi bahwa suami Nagita Slavina ini telah dipecat dari Pesbukers.
BACA: Menangi Champions, Bonus Pemain Real Madrid Seharga Rumah Raffi Ahmad
Hal ini terlihat dari sejumlah komentar netizen dalam unggahan feed Instagram terakhir Otis.
"Benar nich Pak klu raffi ahmad keluar dr pesbuker? Itu artis paling lama dan kualitas bagus?," tulis @larisa.putry.9
"Raffi ahmad dan almarhum olga yg membesarkan acara pesbukers lho pak otis....masa dipecat, aq juga pernah sakit pusing atau meriang," ujar @aikke233.
"Pemain yg membesarkan program PESBUKER di buang pemain2 asing yg gk jls di pertahankan.. Jdi mls nonton ny juga," sambung @irsyha_rhacmawaty.
BACA: Ayu Ting Ting dekat dengan Boy William, Raffi Ahmad Akui Cemburu
"Gak ada raffi gk semangat males pesbukers nya ????," ujar @anyssaulhilya.
Namun demikian, hingga berita ini diturunkan belum ada klarifikasi dari pihak Raffi maupun Otis.(*)