Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Sinar matahari sangat baik untuk kesehatan bayi terutama matahari pagi.
Sinar matahari pagi dipercaya mengandung banyak vitamin D yang bermanfaat.
Tapi, tak semua sinar matahari baik loh.
Salah-salah bayi justru bisa mengalami iritasi dan masalah yang lain.
Lantas bagaimana ya tata cara menjemur bayi yang benar di bawah sinar matahari?
Yuk simak tipsnya menurut dr Reisa Broto Asmoro berikut ini.
(BACA JUGA : Intip yuk, Cara Hidup Sehat ala Artis Sekaligus Drummer Cantik Titi Rajo Bintang, Bisa Ditiru nih!)
"Selamat pagi.. Ada yg lg berjemur ni.. ala2 di pantai.. hihihi
Waktu terbaik untuk menikmati manfaat sinar matahari sangatlah terbatas yaitu hanya pada pukul 7 sampai 9 pagi saja.
Selebihnya lebih baik untuk menghindar dari terpaan sinar matahari langsung.
Optimalkanlah manfaat berjemur di pagi hari untuk bayi agar mendapatkan vitamin D yg cukup, meningkatkan horńmon endorfin yg membuat bayi lebih tenang dan tidak rewel.