Find Us On Social Media :

Seolhyun AOA Beri Klarifikasi Soal Metode Dietnya yang Selama Ini Beredar di Dunia Maya

By Novita Nesti Saputri, Minggu, 3 Juni 2018 | 10:55 WIB

Seolhyun AOA

Karena member Ask Us Anything merespon dengan keterkejutan soal pilihan makanan tinggi lemak sebagai makanan dietnya, Seolhyun memberikan penjelasannya.

"Aku memperhatikan apa yang aku makan. Aku juga banyak berolahraga," jelas Seolhyun seperti yang Grid.ID lansir dari Soompi.

Heechul Super Junior kemudian menyebutkan diet Seolhyun yang terkenal.

Seolhyun menjawab, "Ada banyak kabar tentang dietku di internet.

Tapi semua metode dietku yang diposting online adalah kebohongan."

(BACA JUGA: Agensi Wanna One Berikan Klarifikasi Mengenai Cedera Telinga yang Dialami Bae Jin Young)

Dia kemudian menjelaskan bahwa kabar diet Seolhyun itu menyarankan untuk hanya makan kentang manis, dada ayam, dan telur.

"Aku tidak makan seperti itu. Aku suka kentang manis goreng dan ayam goreng," kata Seolhyun.