Find Us On Social Media :

Bentengi Tubuh dari Ancaman Polusi, Nggak Sulit kok, Gimana sih Caranya?

By Pradipta R, Selasa, 5 Juni 2018 | 15:49 WIB

Hindari polusi demi hidup sehat

Laporan Wartawan Grid.ID, Pradipta R

Grid.ID – Tanpa sadar, polusi bisa membahayakan tubuh.

Selain itu bisa mengancam kesehatan, seperti memengaruhi sistem pernapasan.

Hal ini juga bisa berdampak pada kondisi fisik lainnya, sebut saja kecantikan.

Contohnya seperti kebersihan kulit dan rambut.

( BACA JUGA :Setelah Via Vallen, DJ Dinar Candi Ngaku Pernah Dichat Seorang Pesepakbola)

Untuk membentengi diri dari ancaman polusi, ada cara sederhana yang bisa kamu lakukan nih...

Seperti yang dilansir Grid.ID dari laman Women’s Health berikut ini :

1. Banyak bergerak

Kurangilah penggunaan kendaraan.

Dan mulailah untuk lebih banyak berjalan.

Hal ini akan membantumu berkeringat dan mengeluarkan toksin dari dalam tubuh.

( BACA JUGA :Tampil Anggun dan Santun dengan Busana Kaftan ala Kahiyang Ayu di Bulan Suci Ramadan yuk!)

2. Makan banyak sayuran

Jangan lupa untuk makan lebih banyak sayur.

Karena, dalam sayuran terdapat banyak nutrisi dan juga vitamin.

Selain itu, beberapa sayuran mengandung antioksidan yang tinggi.

Sehingga, bagus untuk melawan radikal bebas.

( BACA JUGA :Penampilan Marissa Nasution Pasca Melahirkan Malah Makin Aduhai)

3. Gunakan produk alami

Gunakanlah produk-produk yang ramah dengan lingkungan.

Terutama, produk yang tidak mengandung bahan kimia. (*)