Find Us On Social Media :

Mencicipi Lobster Segar di Pantai Timang, Disenangi Wisatawan Korea Selatan

By GRID, Jumat, 8 Juni 2018 | 18:35 WIB

Wisatawan Menaiki Gondola Pantai Timang

Saat itu Kim sering datang dan mencoba wahana gondola serta pengolahan lobster menjadi masakan yang enak sehingga bisa dijual dengan harga yang lebih tinggi.

Tak hanya itu, Nyonya Kim yang saat ini sudah dianggap seperti keluarga sendiri tersebut juga sering mem-posting dan membuat viral wahana gondola serta obyek wisata di Pantai Timang.

"Nyonya Kim yang membantu mempromosikan sehingga pantai Timang terkenal sampai sekarang," ucapnya.

Salah seorang penikmat lobster, Gunawan, warga Patuk, mengatakan lobster di Pantai Timang memang lebih segar dibandingkan warung lainnya.

"Di sini memang lebih segar, tetapi jauh juga kalau ke sini," katanya.

Pantai Timang beberapa kali digunakan keperluan pengambilan gambar acara televisi Korea.

Di sana terkenal dengan gondola yang menyebrangi samudra Hindia yang terkenal dengan keganasan ombaknya. (*)

Baca juga : Mudik ke Kampung Halaman? 5 Daerah di indonesia ini Punya Beragam Obyek Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi!Artikel ini juga tayang di Kompas.com dengan judul Liburan ke Gunungkidul, Cicipi Lobster Segarnya!