Grid.ID - Memulai karier di dunia hiburan sebagai salah satu anggota boyband CJR, kini Iqbaal Ramadhan telah menjadi idola banyak orang.
Dengan wajah ganteng dan suara merdunya dulu, Iqbaal mampu membuat cewek-cewek berteriak histeris ketika melihatnya.
Apalagi setelah Iqbaal berperan sebagai Dilan dalam film 'Dilan: 1990', namanya semakin melambung tinggi.
(BACA JUGA: 1 Tahun Meninggalnya Julia Perez, Sang Adik Tuliskan Kata-kata Menyentuh Hati)
Kini Iqbaal dipercaya untuk berperan sebagai Minke, karakter utama dalam buku 'Bumi Manusia' karya Pramoedya Ananta Toer, Minke.
Bukan hanya cemerlang dalam berkarier, Iqbaal juga cemerlang dalam pendidikannya.
Belum lama ini Iqbaal telah lulus dari United World College (UWC), salah satu boarding school terkenal di Amerika Serikat.
Melihat prestasi Iqbaal selama ini, siapa yang tidak mau mengidolakannya?
Bahkan Nafa Urbach pun mengakui Iqbaal sebagai salah satu idolanya loh!
Lewat akun Instagramnya, Nafa mengunggah foto Iqbaal saat memakai batik dan membawa bendera Indonesia.
Itu adalah foto Iqbaal saat merepresentasikan Indonesia di sekolahnya dulu.
(BACA JUGA: Nindy Ayunda Ngambek Ririn Ekawati Bertemu Iqbaal Ramadhan, Aih!)
"patuuutt jadi idolaa" tulis Nafa ditambah dengan emoticon hati, seperti dikutip Grid.ID (10/6/2018).
Lantas, apa alasan Nafa menjadikan Iqbaal sebagai idola?
"klo alasanku buanyaaakkk" tulis Nafa.
Nafa menanyakan kepada netizen, apa yang menjadi alasan mereka mengidolakan Iqbaal.
Berikut beberapa alasannya dari para netizen.
@mom_andrea_wiryawan: "Dia punya smua paket mjd pemuda idaman, sholatnya bagus, sosialnya bagus, aktingnya bagus, cinta tanah air pula... Idola baru"@oktiaravindy: "Ganteng, imut,pinter dan lebih mentingin pendidikan dlu baru karir @nafaurbach"@my.kin2: "Pinter,ibadah oke, ngomongnya biasa aja,anaknya santai,artis gak rempong,semoga anakku kyk gini gedenya wkwkwkw"
(BACA JUGA: Sule Ngaku Disiksa Tim Kreatif Lagi, Postingannya Menyeramkan!)@puspaa908: "Suka sama sikap nya yg bodo amat sama haters,,org nyinyirin dia , tp gak sedikit pun dia bls malah dia rangkul haters nya,, dia buktikan kalo asumsi org salah,, dan berbalik malah suka sama dia.."@a.a.wahab: "ibadahnya bagus, smart, good looking, cinta keluarga, less pencitraan, dan gk nyinyir ngomongin yg gk penting"
Kamu termasuk yang mengidolakan Iqbaal Ramadhan bukan? Kalau iya, tulis alasannya ya! (*)