Find Us On Social Media :

Agar Tak Cepat Basi, Yuk Simpan Ketupat Dengan Cara Cerdas Berikut Ini

By Linda Rahmadanti, Kamis, 14 Juni 2018 | 14:00 WIB

Ketupat

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad

Grid.ID - Sudah menjadi tradisi bahwa setiap lebaran pasti ada hidangan ketupat dan opor.

Rasanya lebaran terasa kurang lengkap tanpa adanya hidangan tersebut.

Nah saking banyaknya ketupat, pasti kamu akan bingung bagaimana cara menyimpannya.

(Baca:  Tampil Modis di Hari Raya, Kepoin 4 Inspirasi Mix and Match Tunik ala Hijaber, Aghni Punjabi)

Tenang saja karena Grid.ID bakalan bagi-bagi tips cara menyimpan ketupat yang benar.

Berikut ini cara menyimpan ketupat dengan benar yang berhasil Grid.ID rangkum dari berbagai sumber.

1. Gantung ketupat

Menggantung ketupat merupakan cara terbaik untuk menyimpannya.

(Baca: Ratu Elizabeth II Pernah Hampir Dibunuh Saat Rayakan Ulang Tahun Ke-55)

Dengan digantung, maka air ketupat akan turun.

Air itulah yang biasanya mengendap dan menyebabkan ketupat basi.

Gantung ketupat pada suhu ruangan.

Ketupat bisa bertahan selama sehari saat disimpan dengan metode digantung.

(Baca: Lagi, Remaja Wanita di Gowa Lakukan Penganiayaan Terhadap Gadis Muda, Videonya Pun Viral)

2. Hangatkan seperlunya

Untuk mengembalikan tekstur ketupat, kamu bisa mengukusnya.

(Baca: Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo Foto Keluarga, Pose Putri Kedua Mereka Jadi Sorotan Netizen)

Tapi kamu harus ingat, ketupat yang sudah dikukus tidak bisa bertahan lama.

Nah kini kamu sudah tahu kan bagaimana cara menyimpan ketupat agar tidak cepat basi?

Selamat mencoba ya. (*)