Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Nurbuat 'Srimulat' tak hanya dikenal dengan sosok yang humoris di mata para sahabatnya.
Di mata Doyok, Nurbuat adalah sosok yang baik.
"Selama bergaul dengan almarhum, baik orangnya," kata Doyok yang dimelalui sambungan telepon, Jumat (15/6/2018).Doyok mengenal Nurbuat sebagai panutan pelawak di dunia komedi.
Baca juga : Meninggal di Jakarta, Jenazah Nurbuat Srimulat Dibawa ke Kampung Halamannya
Sikap almarhum kerap dijadikan teladan oleh personel Srimulat yang lainnya.
Nurbuat adalah salah satu personel yang dianggap pelawak paling senior di grup lawak Srimulat.
"Senior banget, jadi momong gitu loh," lanjutnya.
Doyok mengaku Nurbuat kerap dimintai saran oleh sesama personel jika ada masalah.
"Malah waktu saya kena masalah besar di tahun 2000, dia yang marah besar sama saya. Saya anggap orangtua saya," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, grup lawak Srimulat yang didirikan di Solo pada tahun 1950 kembali kehilangan personelnya.Pelawak Nurbuat tutup usia tepat di malam takbiran atau di saat seluruh umat Islam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H.
Nurbuat yang berusia 69 tahun meninggal unia pada Kamis (14/6) pukul 22.30 WIB.Informasi meninggalnya Nurbuat dikutip Grid.ID dari akun resmi penggemar Srimulat yang mewartakannya melalui sebuah status.
Baca juga : Gogon Srimulat Bicara Perbedaan Komedian zaman Dulu Dan Sekarang"Inalillahi wainnaillahi roji'uun. Telah meninggal dunia pada malam ini sekitar pukul 22.30, Pak Nurbuat Srimulat."Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya," tulis akun @srumulatism, Jumat (15/6/2018).Melalui pesan singkat yang tersebar, jenazah Nurbuat masih disemayamkan di rumah duka di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur.Rencananya, jenazah Nurbuat akan dibawa ke Jawa Tengah. (*)