Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Hari ini Jumat (15/6/2018) umat muslim merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439 H.
Berkumpul bersama keluarga menjadi salah satu momen wajib di hari lebaran.
Namun kesedihan masih dirasakan keluarga Julia Perez.
(Baca JugaKisruh Agensi Tak Jadi Halangan, ASTRO Terpilih Mewakili Korea Selatan di Kazahkhstan)
Seperti yang dikatahui tahun ini menjadi tahun kedua bagi keluarga, setelah meninggalnya Julia Perez.
Jupe sapaan akrab Julia Perez meninggal dunia pada 10 Juni 2017 karena penyakit kanker serviks yang dideritanya.
Kenangan manis semasa lebaran pun masih dirindukan dan teringat jelas di ingatan kedua adik almarhumah yaitu Nia Anggia dan Della Perez ketika hari lebaran.
(Baca JugaCatat nih! Deretan Makanan dan Minuman yang Tidak Dianjurkan untuk Dikonsumsi Saat Datang Bulan)
"Rame kalo lebaran sama dia. Dia yang heboh, dia yang ngatur seragaman, makan kesukaan dia kalau lebaran. Kalo sekarang jadi lebih kurang semangat aja ngejalaninnya," ungkap Nia Anggia saat Grid.ID temui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan beberapa hari yang lalu.
Della pun menambahkan, sewaktu hidup kakak tercintanya itu akan mengajaknya jalan-jalan walaupun tak punya uang.
"Jalan-jalan sama dia, kalo nggak punya duit pun tetep jalan-jalan sama dia. Itu dia. Ya pastilah (Rindu lebaran sama almarhumah)," tambah Della.
Rupanya ada beberapa makanan khas yang dimakan oleh mantan istri Gaston Castano itu di hari lebaran.
"Opor, semur jengkol, semur daging, tape uli, terus lontong," papar Della.
(Baca JugaVideo: BLACKPINK Resmi Comeback Dengan DDU-DU DDU-DU)
Namun meskipun sudah tidak ada kehadirannya, makan-makanan tersebut masih tetap dihidangkan oleh keluarga untuk disantap di Hari Raya.
"Semuanya udah ada itu semua kita. Tetep selalu karena kan kalau kita mau masak biasanya ijin ke kakak," pungkas Della.