Laporan Wartawan Grid.ID, ristiani Theresa
Grid.ID – Ayu Ting Ting merupakan salah satu selebrits yang namanya tengah naik daun.
Selain prestasinya di dunia hiburan Tanah Air, kehidupan pribadinya pun tak kalah mencuri perhatian.
Nggak heran deh jika segala hal yang terkait tentang dirinya selalu menarik untuk dibahas, terutama dalam hal penampilan.
(BACA JUGA: Next Fashion Darling Inggris: Gaya Fashion Keponakan Lady Diana Kitty Spencer dengan Dress Floral)
Nah, terkait dengan hal itu, baru-baru ini Umi Kalsum terlihat memamerkan potret masa kecil putri pertamanya itu.
Diketahui dalam postingan terbaru di akun instagramnya, Umi Kalsum tampak mengunggah beberapa foto Ayu Ting Ting mulai dari bayi hingga dewasa.
Nah penasaran kan seperti apa potret masa kecil pelantun lagu 'Sambalado' itu?
Slide pertama memperlihatkan foto Ayu Ting Ting saat masih bayi.
Ia terlihat menggemaskan dalam balutan dress cantik berwarna putih.