Kondisi ini membuatnya masuk ke daftar area paling padat penduduk se-Asia Tenggara.
Rumah-rumah berhimpitan hingga sinar matahari pun tak bisa menerobos beberapa gang di perkampungan ini.
Orang-orang Tambora rata-rata sudah tinggal di sana seumur hidup.
Tanah dan rumah diwariskan dari orangtuanya masing-masing.
(BACA JUGA: Bikin Bangga, Film 'Posesif' Akan Tayang di Festival Film Internasional!)
Kerukunan antar warganya pun terjalin dengan baik, sebagai akibat dari pertemanan yang terjalin dalam waktu lama.
Selain area kumuh, Jakarta juga masih menghadapi masalah yang sama setiap tahun.
Macet dan banjir.
Harapan dan doa netizen mewarnai Twitter dengan tagar #HUTJakarta491.
Semoga di usianya yang menjelang lima abad, doa dan harapan untuk Jakarta segera menjadi kenyataan. (*)