Grid.ID - Kini, Arab Saudi telah menghentikan aturan lama yang melarang para perempuan mengemudi.
Para wanita di seluruh negeri minyak itu pun merayakannya.
Sejak akhir tahun 1950-an, Arab Saudi membuat sebuah aturan yang melarang para perempuan mengemudi.
Pihak Kerajaan rupanya telah mempersiapkan pihak Kerajaan sejak musim gugur lalu.
Beberapa sekolah mengemudi untuk wanita mulai bermunculan di seluruh negeri.
Salah satu perusahaan minyak, Aramco, bahkan menawarkan pelajaran mengemudi khusus untuk ribuan karyawan perempuannya.
BACA JUGA Sarapan Es Krim Bisa Buat Kamu Lebih Cerdas loh, Begini Penjelasannya!
Selain itu, mereka juga diajari bagaimana cara mengecek minyak, mengganti ban dan pentingnya mengenakan sabuk pengaman saat mengemudi.
Sepuluh wanita membuat sejarah baru pada awal bulan lalu ketika mereka menjadi wanita pertama yang berhasil mendapatkan lisensi pengemudi di Arab Saudi.
Bagi banyak wanita, kebebasan mereka yang baru ini menandai suatu paradigma yang berkembang bagi perempuan di negara ini.
"Kami membutuhkan mobil untuk melakukan kegiatan sehari-hari. Kami bekerja, kami adalah ibu, kami memiliki banyak jejaring sosial yang mengharuskan kami pergi keluar, jadi kami memerlukan transportasi", kata Amira Abdulgader kepada Reuters.
"Ini akan mengubah hidupku", tambahnya.