Find Us On Social Media :

4 Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Memilih Tindakan Sulam Alis

By Rini Listiawati, Senin, 25 Juni 2018 | 11:18 WIB

4 perawatan yang harus kamu ketahui sebelum memilih tindakan sulam alis

Laporan wartawan Grid.ID, Rini Listia

Grid.ID - Wanita tentu tidak merasa percaya diri melakukan aktivitas tanpa menggunakan makeup.

Terlebih bentuk riasan alis, kebanyakan wanita menghabiskan waktu sekitar 10 menit untuk menciptakan riasan alis yang membentuk wajah sempurna.

Maka dari itu, banyak wanita yang sibuk di depan cermin saat pagi hari untuk merias bentuk alis yang sempurna.

Namun, sebagian wanita memilih untuk melakukan perawatan kecantikan dengan melakukan tato alis.

(BACA JUGA: Meski Hanya Seukuran Pulpen, Alat Ini Mampu Sedot Habis Kotoran di Wajahmu)

Sehingga tidak harus selalu berlama-lama saat merias wajah di depan cermin.

Tato alis selalu menjadi jalan pintas para wanita untuk lebih menghemat waktu merias wajah di depan cermin.

Berikut ini yang harus kamu ketahui saat memilih tato alis:

Budget

Kamu harus menggeluarkan budget berlebih sekitar 2 juta untuk melakukan tato alis.

Prosedur tato alis tidak permanen, rindakan kecantikan ini akan bertahan sekitar 2 tahun.

(BACA JUGA: Bak Anak Millennials, Intip Gaya Swag Ashanty yang Modis dan Kece Abis)

Kualitas tinta tato alis

Kamu harus memilih produk tato alis ayang baik, agar tinta tato alis menyerap dengan baik di lapisan kulit.

Prosedur tindakan tato alis akan memakan selama 2 jam.

Bentuk alis tidak akan sama

Jangan kaget ketika melihat hasil tato alis kamu yah.

Tampilan alis tato tidak akan sama seperti dengan riasan alis yang kamu bentuk dengan pensil alis.

(BACA JUGA: Intip Gaya Artsy Febby Rastanty dengan Outfit Polkadot yang Imut-imut)

Perawatan alis

Setelah melakukan tindakan sulam alis, untuk mendapatkan warna yang bagus pada kulit kamu.

Pastikan kamu melakukan perawatan setelah seminggu tindakan. (*)