Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Setelah menikah dengan Pangeran Harry, Meghan Markle resmi menjadi bagian dari keluarga Kerajaan Inggris.
Ia juga langsung mendapat gelar Duchess of Sussex.
Seperti anggota keluarga kerajaan lainnya, Meghan juga wajib mengikuti semua peraturan yang sudah ditetapkan oleh kerajaan.
"Harus ada sedikit perbedaan antara keluarga kerajaan dengan kami sebagai rakyat biasa", kata ahli kerajaan, Victoria Arbiter kepada Insider.
(BACA JUGA: Peringati 40 Hari Wafatnya Adara Taista, Rasyid Rajasa Ungkapkan Kerinduan Mendalam Penuh Haru)
Hampir semua aktivitas dan gerak-gerik Meghan harus sesuai dengan etika yang telah dibuat.
Mulai dari cara berpakaian, menu makanan, sampai cara duduk dan jongkok pun ada aturannya.
Sayangnya, mantan aktris Hollywood ini sudah beberapa kali terlihat melanggar peraturan kerajaan.
Baru-baru ini Meghan bahkan sampai dituding telah melakukan kesalahan besar sebagai seorang bangsawan.
(BACA JUGA: Sudah Terlanjur Menikah, Seorang Pria India Baru Sadar Istrinya Berjenggot dan Bersuara Mirip Laki-laki)
Dilansir Grid.ID dari People, kesalahan ini terjadi ketika Meghan dan Pangeran Harry mengikuti acara kerajaan bersama Ratu dan para pemimpin muda dari berbagai negara.