Find Us On Social Media :

Lima Soto yang Paling Dicari karena Rasanya yang Gurih dan Enak!

By Nailul Iffah, Senin, 2 Juli 2018 | 15:33 WIB

Soto ayam

Soto Padang merupakan hidangan berkuah dari kaldu sapi yang disajikan dengan irisan daging sapi yang digoreng kering.

Selain itu juga ada tambahan bihun dan perkedel kentang, lalu diguyur dengan kuah selagi panas.

Buat yang suka pedas bisa langsung tambah dengan cabai ulek yang sudah digoreng agar rasanya lebih nikmat.

2. Soto Betawi

Kalau Soto Betawi ini biasanya menggunakan jeroan seperti mata, terpedo dan hati.

Daging sapi juga menjadi bahan campuran dalam soto Betawi, kuah soto merupakan campuran santan dan susu, sehingga rasanya khas dan gurih.

3. Soto Lamongan

Soto Lamongan adalah salah satu makanan khas Jawa Timur yang memiliki rasa yang lezat dari tambahan koya dan jeruk nipis.

Untuk isinya, soto Lamongan hampir sama dengan soto ayam pada umumnya, irisan daging ayam, telur, taoge dan kol.