Find Us On Social Media :

5 Gejala Penyakit Jantung yang Sering Tidak Disadari

By Andriana Oky, Selasa, 3 Juli 2018 | 14:51 WIB

Gejala penyakit jantung yang jarang disadari

Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky

Grid.ID-Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang berbahaya selain kanker.

Dalam sekejap orang bisa kehilangan nyawanya jika mengalami serangan jantung.

Dalam istilah medis penyakit jantung disebut dengan penyakit jantung koroner.

Pada dasarnya penyakit jantung kororner terjadi apabila pembuluh darah utama (pembuluh darah koroner) yang menyuplai darah ke jantung mengalami kerusakan.

(BACA JUGA :Gunung Agung Kembali Meletus, Nana Mirdad Ungkapkan Keprihatinannya)

Kerusakan ini diduga terjadi karena adanya penumpukan kolesterol atau plak di pembuluh darah koroner.

Plak tersebut membuat pembuluh darah koroner mengalami penyempitan sehingga suplai darah dan oksigen menuju jantung terhambat.

Lebih dari 1 juta orang di Amerika menderita serangan jantung setiap tahunnya.

Gejala umum yang sering terlihat pada pasien penyakit jantung dewasa adalah rasa sakit di dada yang disertai keringat dingin.

Namun kini para dokter telah mengungkapkan ada beberapa gejala dini yang mengindikasikan penyakit jantung.

(BACA JUGA : Kisah Bocah 1 Tahun yang Alami Batuk Kronis, Ada jarum Terjebak di Jantungnya)