Grid.ID - Sarapan sangat penting bagi tubuh sebelum memulai aktifitas.
Karena tubuh membutuhkan asupan energi agar tidak lemas di siang hari.
Sarapan bisa dengan memakan apa aja, seperti roti, sereal atau nasi goreng.
Bisa juga dengan membuat sesuatu yang berbeda, misalnya seporsi spageti.
(Baca Juga: Hadirkan Gorden Sebagai Pemanis Dalam Rumah yang Bikin Kece)
Tapi spageti kali ini bukan dengan daging cincang, melainkan sesuatu yang lebih nusantara.
Yuk hadir spageti sambal matah, biar siang mu lebih bergairah.
Resep dan cara membuatnya sangat mudah, cukup sediakan bahan berikut.
Bahan:
250 gram spagheti, rebus250 gram ayam karage siap pakai 2 siung bawang putih, cincang kasar1/2 sendok teh garam 1/8 sendok teh merica bubuk 1 sendok makan mentega tawar untuk menumis
Bahan Sambal (Aduk Rata):
8 butir bawang merah, diiris halus2 siung bawang putih, diiris halus12 buah cabai rawit merah, diiris halus1 sendok teh terasi bakar 5 lembar daun jeruk, diiris halus2 batang serai, bagian putihnya saja, diiris halus1/4 sendok teh garam 1 buah jeruk limo, ambil airnya50 ml minyak goreng, dipanaskan