Laporan Wartawan Grid.ID, Ayu Wulansari K.P
Grid.ID - Istri dari Pangeran William, Kate Middleton, selalu menjadi trendsetter.
Bagaimana tidak, kemunculannya di media selalu memperlihatkan dirinya dengan gaya fesyen yang modis.
Baju-baju maupun dandanannya terkenal dengan cirinya yang simpel dan elegan.
Kate Middleton hobi memakai warna-warna netral di beberapa acara kerajaan.
Nah, ternyata Duchess of Cambrigde ini menyukai pertandingan tenis
Kejuaraan tenis Wimbledon saat ini tengah diadakan di Inggris 2 Juli hingga 15 Juli 2018.
Tak ketinggalan, Kate Middleton ikut menghadirinya.
Saat menghadiri acara ini, Kate mencuri perhatian dengan tampilannya yang menawan.
Seperti apa baju-baju yang ia kenakan?
Dikutip Grid.ID dari People, berikut ini gaya fesyen Kate Middleton saat hadiri acara turnamen tenis tersebut.
- Dres Putih
Disini Kate terlihat memakai baju dengan tema bridal berwarna putih dan simpel.
Dres putih ini merupakan gaun Temperley London yang memiliki model bertingkat di pinggangnya.
- Dres Pelaut
Kali ini Kate memakai dres Alexander McQueen yang terinspirasi dari pelaut.
Ternyata ini kali keduanya Kate memakai dres ini lho.
- Dres Lace
Tampil feminin, dres yang dikenakan ibu tiga anak ini juga terlihat elegan dengan bahan lace.
- Motif Kotak
Tak hanya warna putih saja, kali ini Kate juga terlihat modis dengan dres berwarna biru hijau kotak-kotak.
- Dres Warna Jingga
Tak hanya warna-warna netral, kali ini Kate memilih untuk tampil berani dengan warna jingga.
Dres simpel warna jingga ini tak menutupi kecantikan Kate Middleton.
- Dres Warna Kuning
Warna kuning cerah ini dipadukannya dengan kacamata cokelatnya yang terlihat makin modis.
- Dres Polkadot
Tampil berani tak hanya dengan warna cerah, kali ini Kate membuktikannya dengan dres polkadot putih hitam.
Nah bagaimana menurutmu penampilan Duchess of Cambrigde ini?
(*)