Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Fenomena bun upas kini melanda kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah.
Hampir seluruh permukaan tanah, rumput, pohon, bangunan rumah, dan candi menjadi putih tertutup salju.
Bagi beberapa orang, pemandangan langka ini merupakan sebuah fenomena yang menarik.
Namun hal itu berbeda dengan yang dialami oleh para petani.
Pasalnya bun upas disebut sebagai embun beracun lantaran bisa merusak tanaman pertanian.
Kira-kira bagaimana sih suhu yang dingin tersebut bisa mempengaruhi tanaman?
Dilansir Grid.ID dari gardeningknowhow, temperatur atau suhu yang tinggi dapat mempengaruhi tanaman dengan berbagai cara.
(Baca: 3 Zodiak yang Paling Terbuka Soal Perasaannya, Kamu Termasuk?)
Yang paling terlihat jelas ialah suhu dingin mempengaruhi proses fotosintesis.
Selain itu, cuaca yang dingin akan membekukan sel di tanaman.