(Baca juga: Tik Tok Diblokir, Kini Ada Aplikasi Bowo 'Alpenliebe' Wallpaper, Sudah Download Belum?)
Arief sempat mengelak untuk membayar cashback setelah resi dikirim.
Namun, penjual berhasil meyakinkannya dengan mengatakan bahwa resi baru dapat diambil setelah biaya cashback dibayar.
Setelah Arief mengirim biaya tambahan sebesar Rp500.000, jangankan resi, motor aki seharga Rp700.000 pun tak pernah sampai ke rumahnya.
Akun Facebook penjual atas nama Dian Ayhu Pratiwi tersebut pun kini sudah tidak aktif.
Netizen juga banyak yang mengalami hal serupa.
(Nggak Melulu Elegan, Isyana Sarasvati Tampilkan Sisi Lain Dirinya di Winter Song)
prahara_satria_baas: "2012 lalu aku juga kena tipu kayak gitu... 1x kita transfer berapapun nominalnya, penipunya akan minta transfer lagi dengan alasan2 tentang paket jasa pengiriman dll gitu..."
azizah_malikha: "Modus sama. Teman saya juga ketipu. Ia tergiur dengan harga murah diskon 75%. Singkat cerita: Pura2 ada bagian bandara yg menghubungi dan menjelaskan kalau berat paketan barang kiriman melebihi kapasitas. Teman saya disuruh transfer uang untuk membayar ongkir kelebihan berat tsb. Tanpa pikir panjang teman saya nurut saja. Ia di dikte caranya transfer lewat telpon. Teman saya dituntun cara2nya lewat telepon. Setelah beberapa jam transfer teman saya cek saldo rek tinggal 0 rupiah. Isi rekeningnya terkuras semua. Untung di rek tersebut hanya ada uang 2 juta. Sekrang bener2 harus lebih berhati2."
es.ekasaputri: "Ade saya juga kena tipu ini beberapa bulan lalu,total biaya 3 juta,mau beli camera di lazada malah kena tipu,bilangnya biaya tambahan buat beacukainya tapi uang di kembalikan,bisa jadi pelaku yg sama ya @infocegatansolo"
(Baca juga: 3 Alasan Bayi Menggosok Mata dan Bagaimana Mengatasinya, yuk Cari Tahu)
Padahal sebenarnya promo cashback merupakan salah satu jenis promo yang biasa dilakukan penjual online maupun offline.