Find Us On Social Media :

Mulai dari Matras Yoga Hingga Sepatu yang Unik Jadi Pusat Perhatian di Paris Couture Week, Lihat yuk!

By Dinda Tiara Alfianti, Senin, 9 Juli 2018 | 14:47 WIB

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Dengan berakhirnya Paris Couture Week yang baru saja digelar beberapa waktu lalu, tentu menjadi tanda munculnya berbagai tren terbaru pada busana couture.

Namun, ternyata bukan hanya untuk busana, pagelaran ini juga berhasil mencuri perhatian para fashionista dengan deretan aksesori unik yang dikenakan para model di atas catwalk.

Penasaran? Berikut deretan gaya fashion yang unik dalam pagelaran Paris Couture Week yang Stylo Grid.ID rangkum lewat W Magazine.

(BACA JUGA: Kabar Gembira, BLACKPINK Perpanjang Masa Promosi Lagu Forever Young!)

1. Stiletto iPhone Holsters

Seperti biasanya, John Halliano membuktikan bahwa dirinya masih memiliki trik tersendiri untuk membuat pagelaran busananya mencuri banyak perhatian fashion addict.

Termasuk juga sepatu stiletto dan sepatu boots yang dilengkapi dengan holster iPhone yang membuat setiap mata takjub melihatnya.

(BACA JUGA: 5 Fashion Paling Unik dari Gelaran Paris Fall 2018 Couture Week, Ada yang Pakai Tumpukan Coat Musim Dingin!)

2. Topi dengan matras yoga