Find Us On Social Media :

Sebelum Angelina Jolie, Inilah 7 Wanita yang Memikat Hati Brad Pitt

By Chandra wulan, Senin, 9 Juli 2018 | 17:12 WIB

Perempuan yang pernah dekat dengan Brad Pitt

Laporan Wartawan Grid.ID, Chandra Wulan

Grid.ID - Brangelina alias Brad Pitt dan Angelina Jolie, pasangan kesayangan Hollywood kini telah berpisah.

Setelah menikah lebih dari 10 tahun dan memiliki 3 anak kandung serta 3 anak adopsi, keduanya memutuskan untuk bercerai pada awal 2017 lalu.

Brad Pitt dan Angelina Jolie menikah pada tahun 2005 setelah Pitt bercerai dari Jennifer Aniston.

Rupanya, Brad Pitt memiliki sejarah panjang soal wanita.

(Baca juga: Di Awal Masa 'Pacaran', Pangeran Harry Beri Meghan Markle Hadiah Kecil Seharga Puluhan Juta Rupiah)

Tak hanya Jennifer dan Angelina, berikut deretan wanita yang pernah dikabarkan dekat dengan Brad Pitt, dilansir dari Standard:

1. April Florio

Florio adalah seorang model.

Brad Pitt dikabarkan dengannya bahkan saat masih menjadi suami Jennifer Aniston.

(Baca juga: Kisah Arunachalam Muruganantham, Pria Pertama yang Mengenakan Pembalut, Lawan Tabu Menstruasi di India)

Nama Florio juga kembali muncul sebagai orang ketiga pada perceraian Brangelina, namun ia membantah rumor tersebut.

2. Demi Moore

Aktris cantik ini dikabarkan dekat Brad Pitt di tahun 1998.

Pada tahun yang sama, Brad bertemu dengan Jennifer Aniston untuk pertama kalinya.

(Baca juga: Baru Menikah 4 Bulan, Tommy Kurniawan Beri Wejangan Buat Para Jomblo)

3. Claire Forlani

Terlibat dalam film yang sama, yaitu 'Meet Joe Black', Brad Pitt juga pernah dikabarkan menjalin hubungan sesaat dengan Claire Forlani.

4. Gwyneth Paltrow

Pemain Avengers: Infinity War ini juga menjalin hubungan dengan Brad Pitt pada tahun 1994-1999.

Gwyneth mengatakan bahwa mereka berpisah karena ia tidak siap untuk hubungan yang lebih serius dan Brad 'terlalu baik' untuknya.

Klise.

(Baca juga: Nggak Melulu Elegan, Isyana Sarasvati Tampilkan Sisi Lain Dirinya di Winter Song

5. Thandie Newton

Seperti Claire Forlani, Thandie Newton juga adalah partner film yang dibintangi Brad Pitt.

Film itu berjudul Interview With the Vampire yang tayang pada tahun 1994.

6. Juliette Lewis

Juliette dan Pitt ber

pacaran pada tahun 1989.

Saat itu, Juliette baru berusia 16 tahun, sepuluh tahun lebih muda dibandingkan Brad Pitt.

(Baca juga: Walikota Sheffield, Inggris Sebut 5 Alasan Mengapa Donald Trump adalah Pria Tidak Berguna)

7. Jennifer Aniston

Aniston adalah mantan istri Brad Pitt sebelum Angelina Jolie.

Mereka bertemu pertama kali pada tahun 1998.

Keduanya lalu menikah pada tahun 2000 di Malibu.

Meski telah bercerai, baik Brad maupun Jennifer mengaku masih berteman baik.

(*)