Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID – Nasib rumah tangga penyanyi Opick bersama istri pertamanya Dian Rositaningrum akan segara diputuskan besok, Selasa (10/7/2018) di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
Melihat hasil putusan esok hari, Opick menyatakan ketidakbisahadirannya itu dikarenakan jadwal yang padat.
"Kayanya jadwalnya kan rapet nih. Rapet menjelang musim haji. Saya ngurusin juga."
BACA JUGA: Proses Cerai pun Abdee Negara Berkunjung ke Rumah Anita Dewi Farida
"Masyarakat yang berangkat, ada jamaah yang daftar, siap mau berangkat.
“Kebetulan saya jadi ikon travel haji. Nyiapin semuanya, manasik dan semua. Liat nantilah," ungkap Opick usai pers konferensi Konser Amal di Djakarta Teater, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (9/7/2018).
Melihat hasil keputusan esok, pelantun Tombok Ati itu merasa sudah menuntaskan semua berkas yang harus diurus.
"Kan udah selesai ya. Saya sudah mediasi. Udah tanda tangan semua. Tinggal keputusan saja," paparnya.
Pemilik nama asli Aunur Rofiq Lil Firdaus itu meminta doanya untuk kelangsungan rumah tangganya.
Meskipun nantinya Opick akan resmi bercerai, yang terpenting baginya ia masih bisa bertemu dan berkomunikasi dengan anak-anaknya.
"Doakan yang terpenting saya masih bisa main sama anak-anak saya. Saya masih biayai, saya maunya itu bareng-bareng sama anak-anak," tuturnya.
Opick merasa dirinya masih harus terus memperbaiki diri lagi kedepannya.
"Sambil belajar menata diri. Memperbaiki diri, banyak salah, banyak lupa, banyak khilaf.
“Opick setengahnya itu masih rock n roll. Kita anak band, Setengah ngaji setengah anak band. Doain ajalah," pungkas Opick. (*)