Laporan Wartawan Grid.ID, Ayu Wulansari K.P
Grid.ID - Aurel Hermansyah, putri dari Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini selalu menarik perhatian netizen.
Pasalnya, Aurel sekarang jauh lebih pandai berdandan dan memilih pakaian.
Banyak yang menilai penampilan gadis 20 tahun ini sangat berubah.
(Baca juga: Rayakan Birthday Party, Aurel Hermansyah Tampil Seksi Tenteng Tas Seharga Puluhan Juta Rupiah)
Selain terlihat dewasa, Aurel juga menjadi panutan fashion bagi penggemarnya.
Dengan rambut yang dicat, penampilan kakak dari Azriel ini semakin mencuri perhatian.
Namun terkadang, dandanan Aurel yang terlihat dewasa dianggap terlalu berlebihan oleh para netizen.
(Baca juga: Aurel Ngaku Lebih Suka Cowok Bule, Begini Nih Reaksi Ashanty)
Terbilang masih sangat muda, Aurel seringkali dianggap memakai makeup yang mencolok.
Namun kali ini tak cuma penampilan Aurel saja yang menjadi sorotan netizen.
Teman-teman Aurel yang berfoto dengannya juga memiliki penampilan yang dianggap terlalu dewasa oleh netizen.