Find Us On Social Media :

Apes! Seorang Wanita Koma Setelah Terpatuk Ular yang Awalnya Ia Beli Untuk Ramuan Obat

By Seto Ajinugroho, Sabtu, 21 Juli 2018 | 06:20 WIB

Ilustrasi ular weling

Grid.ID - Seorang wanita asal Weinan, Shaanxi, China, memutuskan membeli seekor ular Warakas (Weling) dari toko online.

Padahal ular Warakas merupakan ular yang mempunyai Bisa.

Seperti yang dikutip Grid.ID dari laman Asia One (19/7/2018) Wanita yang bernama Xiao Fang sejatinya membeli ular bukan untuk dipelihara.

Namun ia akan membuat arak ular untuk pengobatan dirinya.

BACA : Cerita Asmara Terlarang Soekarno dan Inggit Garnasih

Apes, bukannya obat yang Xiao dapat namun malah petaka.

Wanita berusia 21 tahun itu digigit ular yang dibelinya tersebut pada Senin (9/7).

Ular mengigit di bagian jari telunjuk tangan kirinya.

Tapi Xiao malah tak ambil pusing soal gigitan ular tersebut dan menganggapnya hanya luka biasa.

BACA : 5 Fakta Remaja yang Berkencan Dengan Pria Berusia 41 Tahun Karena Uang

Xiao hanya membalut luka gigitan dengan perban.

Celakanya pada keesokan harinya, Xiao mengeluh tak enak badan.

Keluarganya yang khawatir setelah mengetahui Xiao digigit ular langsung membawanya ke Rumah Sakit Weinan.

Sesampainya di rumah sakit keadaan Xiao semakin parah, dokter mengatakan perempuan itu sudah tidak sadar, mengalami kesulitan bernapas dan serangan jantung.

Dokter masih sempat memberikan pertolongan pertama dengan suntikan antivenin.

BACA : Ular Sanca Raksasa yang Resahkan Warga Mojokerto Berhasil Ditangkap Pawang Dengan Menggunakan Kain dan Karung

Walaupun begitu Xiao jatuh koma.

Ia kemudian dipindah ke Rumah Sakit Provinsi Shaanxi pada Rabu (11/7) untuk mendapat perawatan lebih intensif.

Sementara itu ular yang mematuk Xiao sudah ditemukan oleh petugas kebersihan, Selasa (10/7) di sekitar rumahnya.

Xiao sampai saat ini masih mendapat perawatan dan pihak polisi melacak penjual ular yang ternyata ilegal.(*)