Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Setiap wanita memiliki bentuk mata yang berbeda-beda, ada yang besar dan juga ada yang kecil.
Dalam bermakeup, mata juga juga harus dirias dengan baik agar mendapatkan hasil yang diinginkan.
Riasan mata harus disesuaikan dengan bentuk mata setiap orang.
Salah satunya adalah bagaimana mendapatkan efek mata yang besar hanya dengan makeup.
(BACA JUGA: Dua Tampilan Modis Kendall Jenner Saat Berada di Paris, Stunning Banget!)
Penasaran? Yuk, simak ulasan Stylo.ID berikut ini.
1. Menggunakan pensil alis
Alis yang terisi dengan baik menggunakan pensil alis akan memberikan kesan mata terlihat besar dan indah.
Selain itu, bentuk alis yang rapi dan melengkung akan menonjolkan mata kamu dan membuat lebih besar.
Bentuk dan isilah alis kamu dengan rapi menggunakan pensil alis, dan pilihlah warna pensil alis yang sesuai.
(BACA JUGA: Tampilan Kulit Aurel Hermansyah Jadi Sorotan Saat Tampil Seksi Layaknya Artis Luar Negeri)