Laporan wartawan Grid.ID, Rini Listia
Grid.ID - Jagung sering menjadi bahan pokok makanan penganti nasi sebagai asupan karbohidrat.
Biasanya banyak orang mengonsumsi jagung saat menjalankan program diet untuk menurunkan berat badan.
Jagung tidak hanya memiliki rasa manis dan lezat, tetapi juga kaya akan nutrisi sehingga memiliki beberapa khasiat kesehatan.
Mau tahu seperti apa saja? Yuk simak artikel yang dilansir dari laman Stylecraze.com:
(BACA JUGA: Terobosan Baru, Plastik Ramah Lingkungan Ini Terbuat dari Kepiting dan Serat Pohon, Seperti Apa?)
Bagus untuk pencernaan
Jagung memiliki serat makanan yang tinggi sehingga membantu pencernaan lebih lancar dan menghambat penyerapan kolesterol.
Sering mengonsumsi jagung dapat mencegah masalah pencernaan dan sembelit.
Mencegah anemia
Anemia disebabkan karena kekurangan B12 dan asam folat, jagung memiliki kandungan sejumlah zat besi yang dapat membentuk sel dara merah.
(BACA JUGA: Kenali Sebab dan Gejala Alergi Tabir Surya, Harus Hati-hati nih!)