Find Us On Social Media :

Meski Baru Berusia 5 Tahun, Pangeran George Beri Contoh Banyak Makna Kehidupan Bagi Kita Secara Tak Langsung

By Esti Ayu Hutami, Jumat, 27 Juli 2018 | 13:36 WIB

Pangeran George Beri Contoh Banyak Makna Kehidupan Bagi Kita

Laporan Wartawan Grid.ID, Esti Ayu Hutami

Grid.ID - Terlahir sebagai salah satu penerus takhta Kerajaan Inggris membuat Pangeran George putra sulung The Duke dan The Duchess of Cambridge banyak menyita perhatian publik.

Bukan hanya karena tingkah lucunya sebagai anak-anak, rupanya dari kecil Pangeran George terbiasa dengan budaya sopan santun kerajaan.

Ada banyak tingkah polah lucu dan menggemaskan si Pangeran George yang secara nggak langsung mengajarkan kita yang sudah dewasa banyak nilai kehidupan.

Melansir dari Eonline.com, Grid.ID sudah rangkumkan infonya untukmu.

(BACA JUGA: Kisah Balita dari Tangerang yang Dirawat Bibi Pengidap Gangguan Mental Kronis Skizofrenia)

1. Keliling dunia

Mengunjungi pelosok dunia memang jadi salah satu tugas penting yang harus dilakukan para anggota kerajaan Inggris nih nggak terkecuali Pangeran George.

Sejak berusia hitungan bulan, Pangeran George sudah berkesempatan mengunjungi beberapa negara di dunia seperti Karibia, Australia, Pegunungan Alpen dan masih banyak lagi.

2. Jadi sosok kakak yang baik

Nggak mudah untuk anak berusia 5 tahun menjadi sosok seorang kakak yang ideal untuk dua adiknya.

Tapi Pangeran George tampaknya mampu melakukan hal ini meski Putri Charlotte kadang bertingkah menggemaskan.