Nah, terkait kabar ini Divisi Humas Polri akhirnya buka suara.
Melalui akun Facebook resmi Divisi Humas Polri, mengungkapkan bahwa Korlantas Polri tidak pernah mengeluarkan informasi terkait plat nomor kendaraan.
"Be Smart Netizen Yaa Sobat Polri
(BACA JUGA : Warna Dasar Plat Nomor Kendaraan Bakal Berubah, Bentuknya Akan Seperti Ini )
Telah beredar informasi di media sosial yang mengatasnamakan Korlantas Polri terkait plat nomor kendaraan.
Korlantas Polri tidak pernah mengeluarkan informasi tersebut. Konten tersebut adalah HOAX." tulis akun Divisi Humas Polri.
Dalam statusnya itu, Divisi Humas Polri mengunggah video yang mengatakan bahwa kabar tahun 2019 warna plat nomor akan diganti adalah hoaks. (*)