Oleh karena banyak fungsinya itu, maka additive pada oli mesin beda dengan oli transmisi.
"Oli mesin kandungan aditivenya lebih kompleks," kata Heru Purwoko.
2. Lama Waktu Penggantian
Oli mesin matic harus diganti sesuai dengan anjuran pabrik, yaitu setiap 4.000 km.
"Dengan catatan, hal ini dilakukan dalam kondisi normal.
Jika beban mesin berat, ganti olinya bisa lebih cepat dari yang dianjurkan pabrik.
Namun, untuk lebih memudahkan Federal Oil menggunakan pedoman Tanggal Ganti Oli Federal (TGOF) setiap bulan," ungkap Heru Purwoko.
Sedangkan oli transmisi motor matic biasanya diganti setiap 8000 km.
"Waktu penggantian jika mengikuti anjuran pabrikan biasanya memakai formasi 2-1, artinya setiap 2 kali periode penggantian oli mesin, oli transmisinya diganti," terang Heru.
3. Takaran Oli yang Berbeda
Tiap tipe motor memiliki kapasitas engine oil yang berbeda-beda termasuk takaran pada oli transmisi.