Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Pesona Iqbaal memang tak terbantahkan.
Namanya kian melejit setelah memerankan karakter Dilan dalam film Dilan 1990.
Popularitasnya yang semakin naik membuat Iqbaal memiliki banyak penggemar.
(Baca: Cerita Maia Estianty tentang Romantisnya El Rumi yang Beri Kejutan untuk Sang Kekasih)
Penggemar Iqbaal gak hanya berasal dari kalangan anak muda saja.
Banyak dari mereka yang terobesesi dengan pesona Iqbaal, termasuk Nurrani.
Bahkan saking terobsesinya, Nurrani sampai mendapatkan cap 'halu' dari netizen.
(Baca: Peringatan 2 Tahun Mike Mohede Meninggal, Kondisi Makamnya Justru Kering)
Dalam akun Instagramnya, Nurrani banyak mengunggah foto editan dirinya dan Iqbaal.
Diantaranya ada foto menikah dan foto Iqbaal yang sedang menggendong bayi.
Setelah terkenal, Nurrani banyak mendapatkan tawaran untuk endorse barang.
(Baca: Hati-hati, Ini nih Deretan Penyakit yang Mengintai Para Pekerja Shift Malam)
Nurrani juga beberapa kali diundang ke sacara talkshow TV.
Dilansir Grid.ID dari akun YouTube Space, Nurani menerangkan bahwa uang yang didapatkannya tidak digunakan untuk memenuhi keinginanya.
"Apa kata mamah," tanya pembawa acara.
"Ya makasih, sudah bisa membantu perekonomian keluarga," jawab Nurrani.
(Baca: Ketahui 5 Gejala Cacingan pada Manusia, Salah Satunya Sering Banget kamu Alami nih!)
Kemudian sang pembawa acara memanggil mamah Nurrani untuk ikut bergabung.
"Menurut mamah Anti, Nurrani tuh anak seperti apa sih?," tanya pembawa acara kepada mamah Nurrani.
"Ya begitu kek di video, kalau nonton Iqbaal jadi gila, sampai cium-cium televisi," jawab Anti.
"Sekarang Nurrani kan udah terkenal nih, apa yang ibu rasain?," tanya pembawa acara.
(Baca: Simak 3 Mitos Kecantikan yang Nggak Bisa Kamu Percaya Sama Sekali!)
"Bangga, tidak terbayang sebelumnya. Saya kan jualan di pasar, orang biasa-biasa saja," kata Anti.
"Kadang ngerasa sedih gak sih bu? sedihnya kenapa?," tanya pembawa acara.
Sembari memeluk anaknya, Anti mengatakan bahwa sedihnya tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.
"Saya sedih yang biasanya kerja keras, sekarang tinggal makan tidur," jawab mamah Nurrani.
"Dulu ibu yang bekerja membantu suami, sekarang kok anak saya yang bekerja keras," terang sang pembawa acara.
Mamah Nurrani juga mengatakan bahwa uang hasil endorse yang dikasih anaknya disimpan dan tidak digunakan untuk apa-apa.
"Bagaimana mau makai, gak enak perasaan," ujarnya dengan logat Palu.
Anti berharap bahwa ke depannya Nurrani akan menjadi anak salehah yang berbakti kepada orangtuanya. (*)