Find Us On Social Media :

Terburu-buru Hadir ke Sidang Cerai, Jam Tangan Mahal Nikita Mirzani Sampai Jatuh!

By Rissa Indrasty, Rabu, 1 Agustus 2018 | 12:43 WIB

Nikita Mirzani saat ditemui Grid.ID di Kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (26/7/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Artis Nikita Mirzani akan melaksanakan sidang itsbat nikah di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, hari ini, Rabu (1/8/2018).

Sidang itsbat ini diajukan oleh Nikita untuk mengurus perceraiannya dengan Dipo Latief.

Jelang persidangan, Nikita Mirzani masih sempat menyelesaikan syuting regulernya di salah satu stasiun televisi kawasan Tendean, Jakarta Selatan, pagi tadi.

Saat ditemui Grid.ID, Nikita Mirzani memakai baju dan kerudung berwarna hitam keluar dari studio TV, hendak menuju pengadilan.

(Baca Juga Tampilan Elegan Chloe Moretz dengan Padu Padan Dress dan Blazer)

Nikita Mirzani tampak berjalan terburu-buru sambil menunduk dan tidak ingin diwawancara.

"Gabisa, gue buru-buru," ucap Nikita singkat.

Saat ditanyai mengenai persiapannya menghadapi sidang, Nikita justru menjawab dengan ketus.

"Ga ada persiapan lu pikir gue mau ngapain sih," ungkap Nikita Mirzani.

Pagi tadi Nikita memang nampak berbeda dari biasanya.

Artis yang dikenal ramah kepada pewarta itu mendadak acuh di hadapan kamera.

Apalagi ketika dilontarkan pertanyaan seputar biaya perceraian.

"Apa sih mana pernah dibiayain gue, haduh gue ga matre," ungkap Nikita Mirzani.

(Baca Juga Hati-hati Buat yang Suka Travelling! Perlu Biaya Hidup Tinggi Untuk Kunjungi 8 Kota Ini)

Saat berjalan terburu-buru diikuti Grid.ID dan awak media lainnya, tiba-tiba saja jam tangan milik wanita berusi 32 tahun ini terjatuh.

Tak ayal peristiwa ini pun membuat Nikita jadi semakin terlambat tiba ke sidang.

"Tuh kan jam tangan mahal gue, jam tangan jatoh," ujar Nikita Mirzani.

Kemudian Nikita Mirzani segera mengambil jam tangannya dan memasuki mobil.

(Baca Juga Disindir Shandy Aulia Masalah Pernikahan, Sule Menjawabnya dengan Serius)

Sekedar diketahui, Nikita Mirzani dan Dipo Latief menikah siri pada Februari 2018.

Alasan Nikita Mirzani menceraikan Dipo Latief lantaran dirinya sudah tak tahan dengan perilaku negatif Dipo Latief.(*)