Find Us On Social Media :

Jawaban Prilly Latuconsina saat Dikomentari Pamer Kuliah oleh Netizen

By Deshinta Nindya A, Rabu, 1 Agustus 2018 | 14:45 WIB

Office look ala Prilly Latuconsina

(Baca juga: Rifda Irfanaluthfi, Atlet Senam Andalan Indonesia di Asian Games 2018)

Sayangnya, ada seorang netizen yang mengomentari postingan Prilly Latuconsina terkait aktivitas perkuliahannya.

"Prill, sebaiknya gak usah sebut-sebut kuliah-kuliah mulu, kesannya kamu pamer orang, yang gak suka pasti akan bilang lebay. Lagian banyak artis-artis lain yang kuliah tapi gak kayak kamu tiap hari kegiatan di kampus dipamerin. Seharusnya gak perlu kuliah dipamerin .Contoh Tasya Kamila, dia gak pernah pamer di sosmed tapi hasilnya bagus.

Tapi itu ya sah-sah aja cuma itu bisa ngundang orang untuk bully kamu karena yang kuliah bukan cuma kamu, banyak artis yang sudah berhasil tapi gak pamer kayak kmu. Prilly itu kalau saya perhatikan tipe orang pamer dalam segala hal, rmh baru dibangun dipamerin," komentar akun Instagram @niken.elizabeth.

Tak berselang lama, pemain utama film Danur ini membalas komentar tersebut.

(Baca juga: Harga Tiket Konser Syahrini Rp 25 Juta, Trio Lestari: Itu Buat Orang Penasaran Sih)

Bahkan, Prilly Latuconsina membalas sampai dua postingan komentar.

Menurut Prilly, Instagram diartikan sebagai diary miliknya.

Tak bermaksud pamer, Prilly berharap agar tiap postingannya menjadi inspirasi agar bersemangat dalam pendidikan.

"@niken.elizabeth maaf ya aku ingin Instagram aku isinya positif. Kuliah, karya, dan sebagainya. Aku ingin postingan aku menginspirasi followers aku untuk kuliah dan semangat dalam pendidikan. Kalau posting yang positif aja di kira mamer maunya posting apa? Hehehe? Posting produk di bilang bosen, posting makan di bilang rakus, posting sama pacar di bilang contoh yang gak baik. Lalu maunya posting apa? Netizen oh netizen. Kalau emang gak suka ya unfollow aja gapapa kok hehe," balas Prilly Latuconsina seperti dikutip Grid.ID, Rabu (1/8/2018).

(Baca juga: Menjadi Ibu Baru, Marissa Nasution Masih Merasa Grogi)

"@niken.elizabeth setiap orang punya gayanya sendiri-sendiri dalam bermain social media. Saya selalu bilang Instagram adalah my diary. Jadi saya akan posting ke seharian saya. Dan saat ini keseharian saya memang kuliah. Begitu mbaknyaaa. Yuk kita piknik yuk," tutup Prilly Latuconsina.

Nah tuh, maksud Prilly Latuconsina itu memberi dampak positif bagi para followers-nya!

(*)