Find Us On Social Media :

Kamar Hotel yang Nyaman Bikin Tidur Jadi Lebih Nyenyak dan Berkualitas

By Nailul Iffah, Sabtu, 4 Agustus 2018 | 15:53 WIB

Kamar Hard Rock Hotel Bali

Grid.ID - Pulau Dewata selalu punya daya tarik bagi para pelancong, baik domestik maupun mancanegara.

Bali seakan punya magis tersendiri, entah karena pantainya yang indah hingga budayanya yang unik.

Beberapa lokasi yang menjadi daya tarik selama di Bali antara lain, Kuta, Seminyak, Canggu, Sanur hingga Uluwatu.

Tiap sudut kota dipenuhi toko-toko yang menjajahi beraneka ragam pernak-pernik khas Bali.

Bukan cuma itu, makanan dan camilannya pun jadi incaran pelancong saat berada di sana.

Selain itu, Bali juga dikelilingi oleh pantai-pantai nan indah, sayang bila dilewatkan.

Banyak turis yang berjemur menikmati suasana dan pemandangan pantai yang ada di Bali.

Tapi buat kamu yang malas dan mulai bosan dengan suasana pantai, bisa mencoba menginap di hotel yang memiliki banyak fasilitas.

Salah satunya Hard Rock Hotel Bali, banyak artis mancanegara yang pernah bertandang dan menginap di sana.

Tak ada salahnya dong mencoba menjadi seorang bintang dengan cara menginap di hotel yang identik dengan 'musik'.

Oh iya kamar yang nyaman sangat mempengaruhi kualitas tidur di malam hari, loh!

Nah kamar hotel yang ada di Hard Rock Hotel Bali cocok buat kamu yang malas kemana-mana selama di Bali.

Belum lama ini, Hard Rock Hotel Bali melakukan renovasi untuk beberapa kamar, seperti Deluxe Premium.

Di mana penataan kamar menjadi lebih nyaman dengan adanya sofa bed, televisi dengan ragam saluran tv kabel dan kulkas mini.

Kamar mandinya juga nggak kalah elegan, ditambah dengan adanya balkon yang bisa melihat pemandangan indah di luar.

Kamar Deluxe Premium dengan ukuran 32 meter persegi ini, terletak di Wing Premium 1,2,3 dan hadir dengan akses tidak langsung ke Chill Out Pool dan juga mesin pembuat kopi sendiri.

Biaya yang dikeluarkan semalam mencapai Rp 1,9 juta, bisa menikmati semua fasilitas yang ada termasuk kolam renang utama.

Tak hanya itu, kamar deluxe premium ini didekorasi indah dengan memorabilia dan ikon yang akan memberikan kesan perjuangan dan perkembangan dari musik, fashion dan seni, yang mengacu kepada para artis dari era 50an hingga 90an.

Gimana tertarik untuk mencoba? (*)