Find Us On Social Media :

Perjalanan Ryshaka Berhenti Minum ASI di Usia 2 Tahun 10 Bulan

By Linda Fitria, Minggu, 5 Agustus 2018 | 10:54 WIB

Sharena Delon dan keluarga

Alih-alih menyapih, Sharena merasa cara WWL atau weaning with love lebih tepat.

Yap, bagi Sharena, mengakhiri konsumsi ASI pada anak harus dengan cinta.

Cara-cara seperti membuat puting pahit dan memaksa anak bukanlah metode yang tepat untuk membuat si kecil berhenti minum ASI.

Sharena menunggu kesiapan Ryshaka dan mulai memberikan pengertian pada anaknya sejak usia 22 bulan.

(BACA JUGA : Resmi Menikah, Inilah 10 Foto Pernikahan Tasya Kamila dan Randi Bachtiar)

Sharena menjelaskan pada si kecil kapan saatnya harus berhenti minum ASI.

Namun, usahanya ini sempat gagal karena Ry jusru makin sulit untuk lepas.

Sampai akhirnya di usia 2 tahun 10 bulan, Ry justru menunjukkan kesiapannya lepas dari ASI.

Sama seperti anak-anak lain, drama tetap terjadi di beberapa hari setelah itu.

(BACA JUGA : Pesan Manis nan Haru Sang Kakak Tercinta untuk Tasya Kamila Saat Ijab Kabul)

Tapi lama kelamaan Ry mulai terbiasa dan memahami peraturan yang ada.

Membuat anak lepas dari ASI adalah fase penting yang membutuhkan banyak energi.

Tak hanya anak, diperlukan kerjasama dari ayah dan ibu agar saling mendukung dan menguatkan.

Seperti yang dilakukan Ry, Sharena dan Ryan Delon nih.

Salut!(*)