Find Us On Social Media :

Ibu Pengidap Diabetes Bisa Tingkatkan Risiko Autis pada Anak, Berikut Penjelasannya

By Pradipta R, Senin, 6 Agustus 2018 | 10:38 WIB

Ibu Mengidap Diabetes Bisa Tingkatkan Risiko Autis pada Anak, Berikut Penjelasannya

Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta Rismarini

Grid.IDDiabetes memang menjadi salah satu penyakit yang perlu diwaspadai.

Seseorang dengan kondisi ini memerlukan menu diet sehat yang harus dijaga.

Selain itu, ia juga harus menerima suntikan hormon insulin untuk menstabilkan gula darah.

(BACA JUGA: Seorang Wanita Ditemukan Selamat di Celah Bebatuan Setelah Dinyatakan Hilang 15 Tahun Silam)

Di samping itu, ternyata diabetes juga berbahaya bagi ibu hamil.

Dilansir Grid.ID dari laman Mirror, ternyata diabetes yang dialami oleh ibu hamil memiliki korelasi dengan bayi yang dilahirkan.

Penelitian baru dari Kaiser Permanente dari perawatan kesehatan di California AS menemukan, bahwa wanita dengan segala jenis diabetes berada pada risiko yang lebih besar memiliki anak autis.

(BACA JUGA: Sebelum Menikahi Tasya Kamila, Randi Bachtiar Harus Penuhi 2 Syarat)

Informasi terbaru menunjukkan bahwa diabetes dan kadar gula dalam darah yang beracun dapat memengaruhi sistem kekebalan tubuh ibu.

Kekebalan tubuh ibu yang menurun karena ini, akan berpengaruh pula dengan pertumbuhan dan perkembangan bayi dalam kandungannya.

Penulis studi utama, Dr Anny Xian dan timnya di Kaiser Permanente menemukan bahwa wanita yang didiagnosis menderita diabetes gestasional sebelum kehamilan 26 minggu memiliki risiko 42 persen lebih besar memiliki anak dengan sindrom autis.