Mereka tidak dapat berpindah tempat atau mengonsumsi apa pun selama periode ini dan mereka akan terus diawasi oleh pihak berwenang selama periode ini.
Ini adalah tes tersulit karena durasinya bisa lebih dari 24 jam.
(Baca Juga: Beredarnya Hoaks Stiker Call Mandiri di ATM,Bank Indonesia Klarifikasi)
2. 108 Kali Mandi di Kumbh Mela
Kumbh Mela memiliki arti khusus bagi para Aghoris, Kumbs Mela adalah sebuah ritual umat Hindu yang dilakukan di India setiap 12 tahun sekali.
Ketika lima Guru Aghoris berpikir bahwa orang itu cocok untuk menjadi Aghori maka dia mandi di sungai Ganga selama Kumbh Mela.
Ritualnya adalah bahwa Aghori harus mandi 108 kali.
Setelah itu, ia diberi Rudraksha Mala (jimat khusus) dan kemudian ia diberi pakaian oranye dan kuning dari orang-orang suci.
3. Menanggalkan Keluarga mereka
Setiap Aghori harus melakukan pengorbanan terbesar dalam hidup mereka yaitu melepaskan diri dari keluarga, teman-teman dan orang yang mereka cintai.
Orang-orang Aghori harus menanggalkan kehidupan duniawi mereka termasuk keluarga dan menyendiri mengikuti jalan hidup sebagai Sadhu.
(Baca Juga: Doyan Makan tapi Ingin Badan Tetap Ideal? Ikuti Langkah Ini, Yuk!)
4. Havan
'Havan' merupakan ritual terakhir di mana mereka di mana mereka akan dililit benang suci saat melakukan upacara 'Janeu'.
Raitual ini adalah pengukuhan dirinya sebagai seorang Aghori dan setelah itu mereka diminta untuk mengucap sumpah 'Brahmacharya'. (*)
Artikel ini pernah tayang di Intisari.grid.id dengan judul
"Inilah 4 Tahapan Tersulit Menjadi Petapa Sakti, Salah Satunya Dililit dengan Benang Suci"